Kemuliaan Mahasiswa di Mata Islam

Kemuliaan Mahasiswa di Mata Islam
Oleh Jiyasha Irawan
Generasi Peduli
Pada 12 Agustus 2024, seorang mahasiswa PPDS Anestesi UNDIP, Aulia Risma Lestari ditemukan telah meninggal dunia dalam kamar kosnya, dan setelah ditelusuri disebabkan oleh perundungan yang dialami selama menempuh pendidikan kedokteran. Dikutip dari artikel Jawapos.com, pada 26 Agustus 2024.
Sebelumnya, 6 Agustus 2024, Shultan Nabinghah Royyan ditemukan tergantung di kamar mandi penginapan OYO di dekat kampus IPB. Mahasiswa Baru IPB yang hendak mengikuti kegiatan MPKMB itu diduga gantung diri dengan sebab yang masih belum diketahui. Dikutip dari artikel Rejabar.republika.co.id, pada 26 Agustus 2024.
Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, sungguh turut berduka atas kabar memilukan di atas. Sangat disayangkan bahwa seorang yang tengah/akan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi memiliki akhir hayat yang demikian. Namun, tak dapat dipungkiri bahwa akhir-akhir ini bunuh diri seakan telah menjadi tren di masyarakat, begitu juga di kalangan mahasiswa.
Seharusnya, pendidikan tinggi merupakan wadah yang menghasilkan orang-orang tangguh, yang dengan bekal ilmu miliknya, mampu menghadapi berbagai permasalahan hidup. Akan tetapi, melihat kenyataan di lapangan, banyak mahasiswa yang mengalami depresi berat tersebab berbagai tekanan yang didapatkannya.
Sayangnya, sistem sekarang menuntut para mahasiswa untuk memperoleh kesuksesan tanpa bekal prinsip hidup yang kuat. Menjadikan mereka tidak mampu menentukan tujuan hidup dan capaian tertinggi dengan benar sebagai makhluk intelektual. Sebab, dalam sistem sekuler kapitalis hal yang dikejar dalam hidup ini hanyalah materi semata, dengan mengesampingkan keberadaan agama yang seharusnya menjadi landasan hidup. Betapa peliknya hidup bila capaian hidup terus berorientasi pada pemenuhan materi yang tiada habisnya.
Dalam Islam sendiri, pendidikan tinggi dibentuk agar orang-orang memiliki prinsip hidup Islam. Di mana takwa menjadi dasar dalam menuntut ilmu, sehingga mereka akan mampu menghadapi dan menyikapi berbagai persoalan hidup dengan solusi-solusi yang tepat sesuai dengan syariat Islam. Bahwa pendidikan tinggi akan mencetak orang-orang yang dapat memecahkan berbagai persoalan demi kemaslahatan umat, bukan hanya demi kepentingan pribadi dan materi saja.
Dengan begitu, bila hal tersebut diimplementasikan, Insya Allah, para mahasiswa akan senantiasa melakukan fastabiqul khairat (berlomba-lomba dalam kebaikan). Sehingga tidak hanya berbelit sendiri dengan permasalahan hidup pribadi saja, sebab semua itu telah terselesaikan dengan takwa yang mendasari pemahaman mereka dalam menuntut ilmu. Begitu mulianya para mahasiswa di mata Islam, tetapi semua itu hanya akan terjadi bila Daulah Islam ditegakkan di muka bumi ini.
Wallahu’alam Bish-shawwab.
from Suara Inqilabi https://ift.tt/AXUuaB8
September 12, 2024 at 01:13PM
Belum ada Komentar untuk "Kemuliaan Mahasiswa di Mata Islam"
Posting Komentar